Selasa, 22 Desember 2009

Diposting oleh Ejunk

Pada tutorial ini akan dibahas mengenai instalasi Java Development Kits (JDK) di Linux Ubuntu 9.04 dengan cara melakukan unpack pada installer-nya. Sebenarnya ada cara yang lebih mudah yaitu dengan memanfaatkan repository, tapi tak ada salahnya kita coba dengan cara manual :) . Ok, sudah siap ?, berikut langkah-langkahnya :

  • Download paket JDK terbaru dari http://java.sun.com/
  • Copy paket JDK tersebut ke Home Folder anda. Kita asumsikan nama filenya : jdk-6u3-linux-i586.bin
  • Masuk terminal dan login sebagari super user
    • eka@eka-laptop:~$ sudo su
    • password for eka:
  • Lakukan unpack terhadap file JDK
    • sh jdk-6u3-linux-i586.bin
  • Akan muncul Licence Agrement, terserah anda mau baca atau tidak :) . Ketik ‘yes’
  • Proses unpacking akan berlangsung dan setelah selesai maka akan tercipta direktori ‘/usr/java/jdk1.6.0_03′. Direktori ini kita sebut sebagai nilai dari variable JAVA_HOME.
  • Sampai sini JDK sudah terinstal dan anda dapat meng-instal IDE Java kesukaan anda, semisal Netbeans atau Eclips.
  • Namun jika anda ingin dapat meng-compile melalui terminal, anda harus men-setting CLASSPATH terlebih dahulu.
  • Caranya adalah dengan mendefinisikan nilai dari variabel JAVA_HOME dan PATH :
    • export JAVA_HOME=/usr/java/jdk1.6.0_03
    • export PATH=$JAVA_HOME/bin:$PATH
  • Untuk mengecek apakah nilai dari kedua variabel tersebut telah ter-update, lakukanlah ini :
    • echo $JAVA_HOME
    • echo $PATH
    • Jika keduanya menampilkan output, maka pendefinisian kedua variable tersebut sukses
  • Sampai sini CLASSPATH sudah ter-setting dan anda dapat meng-compile melalui terminal. Untuk mengujinya lakukanlah :
    • javac
    • java -version
  • Namun masalahnya adalah, ketika anda menutup terminal maka anda harus men-setting kembali CLASSPATH. Hal ini tentu tidak mengenakan. Jadi, anda harus meng-update file .bashrc dengan menambahkan informasi mengenai CLASSPATH yang akan anda tentukan
  • Buka file .bashrc :
    • ~/.bashrc
    • jika ada pesan ‘permission denied’, maka tulis saja:
    • nano ~/.bashrc
  • Pada akhir file tersebut tambahkan informasi mengenai CLASSPATH lalu save :
    • JAVA_HOME=/usr/java/jdk1.6.0_03
    • PATH=$JAVA_HOME/bin:$PATH
  • Mulai sekarang, anda dapat langsung meng-compile file java melalui terminal tanpa harus ba-bi-bu lagi :)
    • javac
    • java -version

0 komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger

About Me

Foto saya
gw adalah seseorang yang cinta sama yang namanya perdamaian .. gila musik, sempet bikin band tapi ujung2nya bubar ga jelas .. iseng bngt gw orgnya, terbilang jail akut .. udah stadium 10 kali kalo ada ..